Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024


Bagi anda yang sedang mencari informasi tentang Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024 maka di bawah ini Website Informasi Kuliah Sabtu Minggu menyampaikan tentang Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024 sebagai berikut:

Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024


Bersama ini kami Kuliah-sabtu-minggu.Com menyampaikan informasi tentang Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024, Sebagai berikut:

Sejarah Universitas Nurul Huda

Sejarah berdiri Universitas Nurul Huda dimulai dengan didirikannya Perguruan Tinggi Agama Islam (PTAIS) Nurul Huda Sukaraja berdasarkan hasil rapat pimpinan Yayasan Pendidikan Pondok Pesantren Nurul Huda Sukaraja pada tanggal 25 April 1996 dengan membuka dua fakultas, yaitu Fakultas Tarbiyah jurusan Pendidikan Agama Islam, dan Fakultas Dakwah jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI), namun fakultas dakwah kurang mendapat respon dari masyarakat.

Pada tanggal 27 Mei 1998 mendapat ijin operasional penyelenggaran Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) jenjang Strata Satu (S.1) dengan nomor : E/120/1998 dengan nama Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Nurul Huda Sukaraja. Dan pada tanggal 18 Juni 2004 mendapat ijin operasional kedua dengan nomor: DJ.II/177/2004.

Dengan ijin operasional dari KOPERTAIS WILAYAH VII SUMBAGSEL Nomor : XVII Tahun 2002, pada tahun akademik 2002/2003 sampai dengan tahun akademik 2005/2006 STIT Nurul Huda Sukaraja menyelenggarakan Program Diploma Dua (D.2) Pendidikan Guru Kelas MI/SD.

Dengan ijin operasional dari Dirjen Dikti Departemen Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor : 230/D/O/2007 tanggal 30 Nopember 2007 (telah diperpanjang), dan SK Dirjen Pendidikan Islam Nomor: DJ.I/385/2008 tanggal 27 Oktober 2008, STIT Nurul Huda Sukaraja resmi berubah menjadi Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Nurul Huda Sukaraja dengan membuka lima program studi sebagai berikut:

  1. Program Studi Pendidikan Agama Islam (S.1)
  2. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (S.1)
  3. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S.1)
  4. Program Studi Pendidikan Fisika (S.1)
  5. Program Studi Pendidikan Ekonomi (S.1)
  6. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) (S1)

Kemudian Berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 5516 Tahun 2014 tertanggal 1 Oktober 2014 STKIP Nurul Huda Sukaraja menambah Program Studi PGMI Tersebut. Lalu kemudian di susul program studi Pendidikan Teknologi Informasi (S1).

Selanjutnya melalui Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 477/E/0/2021 dikeluarkanlah Izin Perubahan Bentuk dari Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Nurul Huda menjadi Universitas Nurul Huda. Bersamaan dengan itu keluar juga izin penyelenggaraan 3 program studi baru, yaitu Informatika, Matematika, dan Sains Pertanian. Sehingga total program studi yang telah di miliki sejumlah 10 Program Studi. Berikut ini adalah daftar total program studi di Universitas Nurul Huda:

  1. Program Studi Pendidikan Agama Islam (S.1)
  2. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (S.1)
  3. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S.1)
  4. Program Studi Pendidikan Fisika (S.1)
  5. Program Studi Pendidikan Ekonomi (S.1)
  6. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) (S1)
  7. Pendidikan Teknologi Informasi (S1)
  8. Informatika (S1)
  9. Matematika (S1)
  10. Sains Pertanian (S1)

Pendaftaran Universitas Nurul Huda

Masa Pendaftaran

  • Gelombang I: Tanggal 10 Januari 2023 – 31 Maret 2023.
  • Gelombang II: Tanggal 1 April 2023 – 30 Juni 2023
  • Gelombang III: 1 Juli 2023 – 22 Agustus 2023

Alur pendaftaran jalur Umum

  1. Calon mahasiswa melakukan pendaftaran di jalur Umum
  2. Calon mahasiswa mendapatkan akun login (simpan data login Anda dan jangan diinformasikan ke orang lain.
  3. Calon mahasiswa mengisi biodata diri dengan benar (gunakan foto resmi saat mengunggah foto).
  4. Calon mahasiswa melakukan biaya pendaftaran sebesar Rp250.000 transfer ke rekening
  5. Calon mahasiswa mengunggah bukti pembayaran sesuai dengan informasi.
  6. Calon mahasiswa menunggu bukti pembayaran terverifikasi.
  7. Setelah bukti pembayaran terverifikasi, lihat jadwal tes dan unggah kartu tes.
  8. Calon mahasiswa mengikuti tes sesuai jadwal.
  9. Hasil tes akan diumumkan

Alur pendaftaran jalur Prestasi

  1. Calon mahasiswa melakukan pendaftaran di jalur prestasi
  2. Calon mahasiswa mendapatkan akun login (simpan data login Anda dan jangan diinformasikan ke orang lain.
  3. Calon mahasiswa mengisi biodata diri dengan benar (gunakan foto resmi saat mengunggah foto).
  4. Calon mahasiswa melakukan biaya pendaftaran sebesar Rp250.000 transfer ke rekening
  5. Calon mahasiswa mengunggah bukti pembayaran sesuai dengan informasi.
  6. Calon mahasiswa menunggu bukti pembayaran terverifikasi.
  7. Setelah bukti pembayaran terferifikasi, unggah bukti prestasi melalui halaman Bukti Prestasi.
  8. Calon mahasiswa menunggu bukti prestasi terverifikasi.
  9. Jika bukti prestasi terverifikasi/diterima, Anda dinyatakan diterima di Universitas Nurul huda.

Alur pendaftaran jalur Transfer

  1. Calon mahasiswa melakukan pendaftaran di jalur prestasi
  2. Calon mahasiswa mendapatkan akun login (simpan data login Anda dan jangan diinformasikan ke orang lain.
  3. Calon mahasiswa mengisi biodata diri dengan benar (gunakan foto resmi saat mengunggah foto).
  4. Calon mahasiswa melakukan biaya pendaftaran sebesar Rp250.000 transfer ke rekening
  5. Calon mahasiswa mengunggah bukti pembayaran sesuai dengan informasi.
  6. Calon mahasiswa menunggu bukti pembayaran terverifikasi.
  7. Setelah bukti pembayaran terferifikasi, unggah berkas Ijazah, Transkrip Nilai
  8. Calon mahasiswa menunggu bukti prestasi terverifikasi.
  9. Jika bukti prestasi terverifikasi/diterima, Anda dinyatakan diterima di Universitas Nurul huda.

PERMINTAAN BROSUR

Ingin dikirimkan Brosur Cetak atau Digital kampus ini, silahkan isi Form di bawah ini

Demikian kami sampaikan tentang Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024 semoga informasi tentang Pendaftaran Universitas Nurul Huda (UNUHA) 2023/2024 ini bermanfaat.