PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023


Bagi anda yang sedang mencari informasi tentang PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023 maka di bawah ini Website Informasi Kuliah Sabtu Minggu menyampaikan tentang PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023 sebagai berikut:

PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023


Sejarah Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya

STT Sriwijaya didirikan oleh Yayasan Mitra Sriwijaya pada tahun 2005, yang pada waktu itu dengan nama STT Palembang. Lembaga ini merupakan hasil kerja sama tiga lembaga gereja Indonesia (GKSBS, GKII, dan GEKISIA) dan satu gereja Korea (Presbyterian Church of Korea). Pendirian STT Sriwijaya, dilakukan dalam rangka menjawab kebutuhan tenaga pelayan di sekitar Sumatera Bagian Selatan, yang dirasa masih sangat kurang pada waktu itu, secara khusus di lingkungan gereja-gereja pendiri.

Tepat pada tanggal 2 Agustus 2005, STT Sriwijaya diresmikan (masih dengan nama STT Palembang). Program studi yang dibuka pada waktu itu hanya satu, yakni Sarjana Teologi (S.Th.). Perkuliahan dimulai dengan 19 orang mahasiswa, yang diutus dari gereja-gereja pendiri. Dengan fasilitas yang masih sederhana, namun dengan tekad yang kuat, kegiatan belajar-mengajar dapat diselenggarakan. Selanjutnya, setiap tahun ajaran baru, STT Sriwijaya terus melakukan penerimaan mahasiswa baru. Seiring penambahan jumlah mahasiswa, STT Sriwijaya juga terus membenahi diri dengan mengupayakan peningkatan kualitas dalam berbagai segi pelayanannya.

Hingga pada bulan Agustus 2010, STT Sriwijaya mengadakan wisuda perdana, dengan jumlah 12 orang wisudawan, Sarjana Teologi. Selanjutnya, sejak 2010, STT Sriwijaya setiap tahunnya menyelenggarakan wisuda bagi para mahasiswa yang telah menyelesaikan tuntutan akademik dan pembinaan selama 5 tahun.

Pada tahun 2014, STT Sriwijaya mengalami permasalahan internal. Namun, atas pertolongan-Nya, permasalahan tersebut dapat dilalui. Sejak bulan Juli 2014, nama sebelumnya, STT Palembang, diganti dengan nama STT Sriwijaya. Pada waktu itu juga, STT Sriwijaya membuka satu program studi baru, yakni program studi Sarjana Pendidikan Agama Kristen. Dengan demikian, hingga sekarang STT Sriwijaya memiliki dua program studi, Sarjana Teologi dan Sarjana Pendidikan Agama Kristen. Dalam waktu dekat, STT Sriwijaya mempersiapkan diri untuk membuka program studi Magister Teologi.

Demikianlah sejarah singkat STT Sriwijaya. Lembaga Pendidikan Teologi ini berupaya untuk menjawab kebutuhan tenaga pelayan yang setia dan siap menghadapi tantangan pelayanan. Perjalanan masih panjang, STT Sriwijaya terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan pendidikannya. Kiranya Tuhan memberkati pekerjaan pelayanan STT Sriwijaya.

Pendaftaran Mahasiswa Baru

Pendaftaran mahasiswa dapat dilakukan dengan menghubungi kontak STT Sriwijaya: 085366805160 atau email: [email protected].

Penerimaan Mahasiswa Baru

Sekolah Tinggi Teologia Sriwijaya setiap tahunnya membuka pendaftaran penerimaan mahasiswa/i baru:

  • Pendaftaran gelombang I dibuka Januari-Maret setiap tahunnya
  • Pendaftaran gelombang II dibuka April-Juli setiap tahunnya

Yang dapat diterima menjadi mahasiswa STTS adalah:

  1. Lulusan SMA, SMK, yang diakui oleh Departemen Pendidikan Nasional RI.
  2. Mengisi dan mengembalikan Formulir Pendaftaran ke Bagian Administrasi dan Sekretariat STTS sesuai dengan batas waktu yang ditentukan.
  3. Formulir Pendaftaran terdiri dari: I. Data Umum Calon Mahasiswa; II. Riwayat Kependidikan dan Kegiatan lainnya; III. Kesaksian tentang Panggilan untuk menjadi hamba Tuhan; IV. Keterangan/Rekomendasi Gereja Pengutus; V. Kelengkapan persyaratan lainnya yang dibutuhkan sebagai kelengkapan administrasi pada STTS Palembang, sebagai berikut:
    • Fotocopy Ijazah SMU
    • Fotocopy Surat Baptisan Kudus
    • Fotocopy Surat Tanda Sidi
    • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
    • Rekomendasi dari Gereja Pengutus
    • Pas foto berwarna, ukuran: 3 x 4 sebanyak 5 lembar
    • Surat Pernyataan Tidak Pernah menggunakan NARKOBA/NASA
    • Surat Kesehatan dari Dokter
  4. Mengikuti Test Masuk secara tertulis pada bidang studi: Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Pengetahuan Alkitab.
  5. Mengikuti Test Psikotest untuk mengetahui: Kepribadian/Watak (E.Q), Daya Nalar/I.Q, dan Wawancara (untuk mengenal lebih jauh tentang: keterpanggilan Mahasiswa dibentuk menjadi pemimpin Gereja ber’hati’ hamba sesuai dengan Alkitab).
  6. Setiap calon Mahasiswa Baru yang dinyatakan lulus disebut sebagai Mahasiswa Baru Angkatan Tahun (sesuai dengan tahun masuk) dan berhak serta wajib mengikuti setiap peraturan dan ketentuan yang berlaku di STTS.
  7. Setiap calon Mahasiswa Baru yang dinyatakan tidak lulus, diberi kesempatan mengikuti perkuliahan selama 1 tahun (dua semester) sebagai pertimbangan penilaian secara: akademis, attitude (sikap) dan kedisiplinan dalam melakukan setiap peraturan dan ketentuan yang berlaku di STTS.
  8. Setiap calon Mahasiswa Baru yang dinyatakan tidak lulus sebagaimana tertuang pada poin sebelumnya, diputuskan:
    • Diterima sebagai Mahasiswa Baru bila calon mahasiswa tersebut dinyatakan mampu secara akademis, attitude dan kedisiplinan.
    • Pernyataan mampu tersebut di atas didasarkan pada keputusan Rapat Dosen
    • Tidak diterima bila calon mahasiswa tersebut dinyatakan tidak mampu secara akademis, attitude dan kedisiplinan.
    • Pernyataan tidak mampu tersebut di atas didasarkan pada Keputusan Rapat Dosen.

Penerimaan Mahasiswa Pindahan

STTS menerima Mahasiswa Pindahan dari Sekolah Tinggi Teologi yang terakreditasi oleh BAN Perguruan Tinggi dan dari Perguruan Tinggi Teologi lain, didasarkan pada pertimbangan berikut:

  1. Penerimaan Mahasiswa Pindahan dilaksanakan menjelang tahun akademik baru
  2. Syarat-syarat Administratif:
    1. Mengisi dan mengembalikan Formulir Mahasiswa Pindahan kepada Bagian Administrasi dan Sekretariat  STTS, yang disediakan oleh STTS, dengan melampirkan:
      • Surat Keterangan Pindah dari Sekolah Tinggi Teologi dan atau Perguruan Tinggi Teologi asal calon
      • Surat Rekomendasi dari Gereja Pengutus, dan didalamnya mengemukakan alasan kepindahan calon mahasiswa yang bersangkutan
      • Ijazah SMA, atau SMK, dan Transkrip Akademik dari Perguruan Tinggi asal calon
      • Surat Keterangan Kesehatan dari Dokter
      • Surat Pernyataan Tidak Pernah menggunakan NARKOBA/NASA
      • Pas Foto Berwarna: 3 x 4 : 5 lembar
    2. Membayar Uang pendaftaran menurut ketentuan yang berlaku di STTS
    3. Membayar SPP dan Uang Pembangunan menurut ketentuan yang berlaku di STTS setelah calon Mahasiswa Pindahan dinyatakan lulus/diterima.
    4. Mengikuti kegiatan OSMB bersama para mahasiswa baru.
  3. Syarat-syarat Akademik:
    1. Calon Mahasiswa sudah harus menyelesaikan studi minimal empat semester (80-84 SKS) dengan Indeks Prestasi Kumulatif minimal: 2,50.
    2. Calon Mahasiswa harus menempuh Test Masuk Tertulis, berupa: Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Pengetahuan Alkitab.
    3. Dalam rangka transfer nilai, yang dapat ditransfer adalah nilai C+ ke atas.

PERMINTAAN BROSUR

Ingin dikirimkan Brosur Cetak atau Digital kampus ini, silahkan isi Form di bawah ini

Demikian kami sampaikan tentang PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023 semoga informasi tentang PMB STT Sriwijaya Sekolah Tinggi Teologi Sriwijaya Tahun 2022/2023 ini bermanfaat.